Inilah Tanggal Rilis iPhone 7 Resmi di Indonesia

Inilah Tanggal Rilis iPhone 7 Resmi di Indonesia

Beberapa saat yang lalu sudah ada berita mengenai operator Smartfren yang akan segera membuka pemesanan Pre-Order iPhone 7 secara resmi di Indonesia. Hanya saja masih belum ada keterangan resmi kapan iPhone 7 akan dirilis ke Indonesia.

Sekarang ini muncul kabar yang mengatakan kapan iPhone 7 dirilis resmi di Indonesia. Ya, kabar tersebut berasal dari iBox yang merupakan salah satu Apple Authorized di Indonesia. Tentu saja ini menjadi kabar baik untuk kamu yang sedang menunggu iPhone 7 rilis resmi di Indonesia.

Baca Juga:

Sama seperti Smartfren, pihak iBox juga memberikan pemesanan pre-order iPhone 7 resmi di Indonesia melalui situs resmi mereka. Pemesanan bisa dimulai pada tangga 24 Maret 2017, sama seperti Smartfren.

Lalu kapan iPhone 7 dirilis di Indonesia secara resmi? iPhone 7 akan dirilis seminggu kemudian, yaitu tanggal 31 Maret 2017. Jadi sebelum dirilis resmi, kamu bisa pre-order terlebih dahulu melalui situs iBox.

Akan ada peluncuran iPhone 7 dan iPhone 7 Plus dan diselenggarakan di 6 lokasi toko. Lokasi tersebut adalah iBox Central Park, iBox Kota Kasablanka, iBox Mall Kelapa Gading, iBox Roxy Mas, Erafone Sun Plaza Medan, dan juga Erafone Bandung Electronic Center.

Seperti yang sudah menjadi berita di beberapa waktu ke belakang, iPhone 7 dan iPhone 7 Plus masih belum bisa masuk ke Indonesia karena masalah kebijakan TKDN yang diberlakukan oleh pemerintah.

Apple harus memenuhi persyaratan TKDN tersebut agar bisa menjual produk berteknologi LTE seperti iPhone dan iPad ke Indonesia. Jika masih belum memenuhi persyaratan TKDN, iPhone tidak bisa dijual secara resmi di Indonesia.

Sama seperti iPhone 7 dan juga iPhone 7 Plus, iPhone 6S, iPhone 6S Plus, dan juga iPhone SE juga masih belum bisa masuk ke Indonesia secara resmi karena tersandung masalah TKDN ini.

Namun Apple sudah bekerja sama dengan pemerintah Indonesia untuk bisa memenuhi persyaratan TKDN. Ya, Apple memilih untuk membangun pusat riset dan pengembangan di Indonesia untuk bisa memenuhi persyaratan TKDN di Indonesia.

Bagaimana menurutmu? Berminat membeli iPhone 7 resmi di Indonesia?

via Kompas Tekno

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation