Fitur Animoji iPhone X Akan Ditiru Samsung di Galaxy S9?

Fitur Animoji iPhone X Akan Ditiru Samsung di Galaxy S9?

Animoji adalah salah satu fitur unggulan dari iPhone X. Fitur ini memungkinkan kamu untuk menggunakan emoji khusus dan kamu bisa membuat berbagai macam ekspresi wajah yang kemudian akan diimplementasikan ke dalam emoji tersebut.

Fitur ini hanya hadir di iPhone X karena fitur Animoji membutuhkan teknologi kamera TrueDepth yang hingga saat ini cuma ada di iPhone X. Apakah fitur ini juga akan ada di smartphone lain?

Baca Juga:

Dilansir dari 9to5Mac, Samsung berencana akan merilis fitur serupa Animoji, dan bahkan ada yang mengklaim bahwa Animoji Samsung lebih baik dari yang ada di iPhone X.

Samsung berencana akan merilis fitur Emoji 3D dalam flagship smartphone Galaxy S9 dan Galaxy S9+. Emoji 3D milik Samsung diklaim akan lebih maju dari Animoji Apple. Salah satu kelebihan Emoji 3D ini adalah bisa dibagikan ke pengguna lain yang tidak memiliki Galaxy S9 dan S9+.

Emoji 3D Samsung akan didukung dengan teknologi pengenalan wajah baru dengan dukungan Intelligent Scan untuk membuka perangkat dengan wajah. Implementasi yang sangat mirip dengan apa yang ada di iPhone X.

Menarik untuk dinantikan seperti apakah teknologi milik Samsung ini. Apakah benar-benar lebih baik dari Apple? Atau justru malah melanggar paten Apple?

via 9to5Mac

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation