Cara Mengetahui Versi iOS Pada iPhone atau iPad

Cara Mengetahui Versi iOS Pada iPhone atau iPad

Ketika kamu ingin membeli perangkat iOS bekas, seperti iPhone, iPad dan iPod Touch maka kamu biasanya akan melihat versi berapa iOS yang ada di dalam iPhone, iPad atau pun juga iPod Touch tersebut.

Meskipun pada akhirnya kamu bisa melakukan update iOS ke versi terbaru, namun tidak ada salahnya bisa melihat versi iOS berapa yang ada pada iPhone atau iPad yang hendak kamu beli. Mungkin kamu sendiri bingung bagaimana cara melihat versi iOS di dalam perangkat iPhone atau iPad?

Baca Juga:

Kamu bisa ikuti tutorial mudah cara mengetahui versi iOS berikut ini:

  1. Di perangkat iOS seperti iPhone, iPad ataupun juga iPod Touch, masuk ke menu Pengaturan atau Setting.
  2. Masuk ke General – About dan di sana kamu akan melihat banyak sekali informasi perangkat iOS milikmu.
  3. Di bagian bawah akan ada keterangan “Version”. Di sanalah tempat kamu bisa melihat dan mengecek iOS di iPhone.
    Cara Mengetahui Versi iOS Pada iPhone atau iPad
  4. Kamu juga bisa melihat beragam informasi lain jika menginginkannya, seperti nomor serial, IMEI, dan lain sebagainya.

Versi iOS yang ada di sana tentu saja akan selalu berubah-ubah jika pengguna perangkat tersebut melakukan update iOS ke versi yang lebih baru.

Bagaimana? Sudah tahu kan cara mengecek iOS di iPhone, iPad dan juga iPod Touch?

Bagikan artikel ini ke teman-temanmu ya, dan jangan lupa follow akun Twitter MacPoin 😀

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation