Cara Upgrade iPhone ke iOS 11 Final

Cara Upgrade iPhone ke iOS 11 Final

Apple baru saja merilis iOS 11 Final, dan di artikel ini, MacPoin akan menunjukkan bagaimana cara upgrade iPhone ke iOS 11 Final tersebut.

Sebelum melakukan upgrade, pastikan iPhone kamu support iOS 11. Kamu bisa install OS ini di iPhone 5s atau yang lebih baru. (Baca: Daftar Perangkat yang Kebagian Update iOS 11)

Hal lain yang perlu kamu lakukan, ini opsional tetapi sangat MacPoin rekomendasikan, adalah membuat arsip backup terlebih dahulu sebelum melakukan upgrade. Tujuannya supaya kamu bisa lebih mudah melakukan downgrade kapanpun saat menginginkannya. Panduan membuat arsip backup bisa kamu baca di panduan MacPoin sebelumnya. (Baca: Cara Backup iPhone dan Membuat Arsip Backup)

Lanjut ke cara upgrade iPhone ke iOS 11 Final, kamu bisa melakukannya melalui iTunes ataupun langsung dari dalam iPhone.

Untuk upgrade melalui iTunes, tinggal hubungkan aja iPhone ke Mac / PC, dan notifikasi upgrade akan otomatis muncul. Tekan Download and Update. Jika popup notifikasi ini tidak kamu dapatkan, tekan saja icon iPhone yang kecil ini, dan pada bagian summary akan ada tombol Update.

Bagi kamu yang ingin update langsung secara instan dari iPhone tanpa melalui iTunes. Cukup buka Settings > General > Software Upadate > notifikasi update iOS 11 akan tampil > tekan Download and Install.

Kini kamu tinggal ikuti aja wizardnya, seperti memasukkan passcode, menyetujui term & condition, dan menunggu proses download hingga selesai. Begitu proses download selesai, tekan install now dan proses install iOS 11 akan langsung dimulai.

Proses ini berlangsung selama beberapa menit, dan ketika sudah selesai kamu tinggal melakukan setup seperti biasa.

Masukkan passcode, muncul info bahwa update sudah komplit, tekan continue, masukkan password apple id, next, pengaturan share data analytics, dan welcome to iPhone di iOS 11 terbaru. tap Get Started.

Kini iPhone kamu sudah berjalan di iOS 11 Final. Kamu bisa confirm dengan cek versi iOS di Settings > General > dan Software Update

Untuk review sekaligus daftar fitur baru di iOS 11 akan MacPoin rilis sesaat lagi.

Bagi kamu yang lebih menyukai panduan dalam bentuk video, berikut ini adalah video cara upgrade iPhone ke iOS 11:

Jangan lupa subscribe channel kepoin tekno, karena semua tips dan tutorial MacPoin bakal diupload disana dalam segmen Kepoin Mac.

Febian

Productivity addict. Geek by nature. Cross platform tech author.

Post navigation