Pengguna PC Windows atau komputer Mac pasti membutuhkan yang namanya perangkat lunak aplikasi atau software. Beruntung jika kamu membeli software yang tidak berbayar alias gratis. Bagaimana jika software yang kamu harus kamu gunakan ini ternyata berbayar?
Dengan segala kelebihan dan kekurangan, tentu saja kamu harus membelinya. Meskipun banyak orang mengambil jalan pintas dengan download software bajakan yang gratis. Namun apakah software bajakan itu bagus untuk kesehatan PC Windows atau komputer Mac kamu? Apa perbedaan software bajakan dengan asli? Mana yang harus kamu pilih?
Kualitas dan Keamanan Software
Salah satu perbedaan software asli dengan yang sudah dibajak adalah versi bajakan pasti mengalami modifikasi. Entah itu sedikit modifikasi maupun besar. Tentu saja ada campur tangan pihak lain selain pihak pembuat software. Selain keamanan yang kemungkinan sudah disusupi program jahat, kualitas dari software bajakan juga tidak lebih baik daripada software asli.
Pengalaman saya dulu menggunakan produk bajakan seperti Adobe Premiere CC 2015, kinerjanya sangat berat. Bahkan untuk melakukan editing video dengan resolusi 720p saja terasa cukup berat. Tidak jarang juga software tersebut mengalami crash dan harus direstart untuk bisa menggunakannya lagi.
Namun ketika saya beralih ke Adobe Premiere original, kinerjanya sungguh di luar perkiraan. Terasa lebih mulus. Bahkan ketika mengedit video resolusi full HD 1080p hingga 4K terasa biasa saja. Proses rendering mungkin memang sedikit lambat mengingat memang MacBook Pro Retina hanya menggunakan Intel Iris Graphic yang tidak sebagus GPU kelas atas AMD atau NVidia.
Perbedaan Dukungan dan Fitur
Dulu yang saya rasakan sebagai pengguna software bajakan adalah selalu kesulitan ketika ada update fitur baru. Tidak semua bisa install patch dan update. Kadang kamu perlu uninstall software dan mencari produk bajakan lain yang sudah mendukung fitur baru. Sangat merepotkan kan?
Berbeda dengan software original. Ketika ada update Adobe Premiere CC 2017 misalnya, ya tinggal download dan install saja. Lebih mudah kan? Tidak perlu kamu harus selalu repot-repot mencari crack atau patch baru. Waktu kamu bisa kamu alihkan untuk kegiatan lain yang produktif.
Harga Software Asli Mahal?
Mungkin kamu berpikir, harga software original kan mahal. Kenapa harus bayar mahal jika bisa download yang gratis? Mahal atau murah sebenarnya relatif tergantung bagaimana cara kamu memandangnya.
Lagi pula, jika kamu seorang pelajar atau student, selalu ada diskon yang patut kamu coba. Jadi kamu bisa mendapatkan software dengan harga yang lebih murah.
Misalnya saja Adobe Creative Cloud untuk Student dan Teacher dengan harga Rp 154.400 per bulan. Bagaimana menurutmu? Rp 154.400 per bulan termasuk mahal? Sekali malam mingguan saja mungkin Rp 150.000 masih kurang kan? Hehehe. (Baca: Cara Membeli Adobe Creative Cloud Student and Teacher.)
Bukan cuma Adobe, masih banyak kok software yang menawarkan kelebihan harga murah untuk student atau harga pelajar. Contoh lain adalah Office 365 University yang harganya Rp 999.999 selama 4 tahun. Ya, itu artinya kamu cukup membayar Rp 250.000 per tahun. Masih bilang mahal?
Bahkan jika kamu mau, kamu bisa hubungi setiap penjual software dan tanyakan apakah ada diskon untuk pelajar alias student discount. Kamu bisa lihat tips membeli software murah di sini -> Tips Membeli Software Murah.
Itung-itung buat memberikan apresiasi atas hasil jerih payah developer yang membuat software untuk kita juga kan.
Bagaimana menurutmu?