Apple diprediksi akan merilis iPhone 12 dengan prosesor baru, yaitu Apple A14. Salah satu kelebihan dari chip Apple A14 adalah punya performa lebih tinggi sembari punya konsumsi daya yang lebih hemat.
Bagaimana tidak, Apple A14 diprediksi akan menggunakan fabrikasi 5nm yang membuatnya menjadi chip dengan fabrikasi paling kecil yang pernah ada sejauh ini.
Secara teori, semakin kecil fabrikasi dari sebuah chip maka performa yang dihasilkan juga bisa meningkat. Selain itu, konsumsi energi listrik juga akan berkurang.
Dilansir dari MacRumors, muncul bocoran mengenai foto chip Apple A14 yang akan digunakan di iPhone 12. Seperti inilah kira-kira bocorannya tersebut.
Selain chip Apple A14, Apple diprediksi akan menyematkan memori 4GB untuk dua model iPhone 12 paling murah, dan 6GB untuk model iPhone 12 lainnya yang dijual lebih mahal.
Notch di iPhone 12 juga diprediksi akan sedikit mengecil, mengingat Apple harus menyematkan Notch di iPhone 5.4 inch, yang tentu saja akan sangat aneh jika menggunakan Notch yang besar seperti saat ini.
via MacRumors