Apple Siap Buka Apple Store Kedua di Asia Tenggara Besok Sabtu, Pengen Mampir?

Apple Siap Buka Apple Store Kedua di Asia Tenggara Besok Sabtu, Pengen Mampir?

Setelah sukses membuka Apple Store pertama di Asia Tenggara yang ada di Singapura, kini Apple Store kedua di Asia Tenggara akan resmi dibuka pada hari Sabtu, 10 November 2018 mendatang.

Ya, Apple Store kedua di Asia Tenggara tersebut memang bukan di Indonesia, melainkan di Thailand. Tepatnya di kompleks perbelanjaan Iconsiam yang ada di kota Bangkok, Thailand.

Apple bahkan sudah memberikan beberapa bocoran foto secara resmi di halaman Apple Newsroom. Terlihat jelas, meskipun tidak terletak di negara maju, tampilan khas Apple Store tetap tidak berubah.

Apple Iconsiam menampilkan bangunan yang tetap didominasi oleh kaca. Dengan demikian, kamu bisa melihat dengan jelas ke arah luar, melihat kota, sungai, dan lain sebagainya.

Apple Siap Buka Apple Store Kedua di Asia Tenggara Besok Sabtu, Pengen Mampir?

Buat kamu yang mau mampir, kamu bisa langsung saja datang ke sana pada hari Sabtu, 10 November 2018 dan akan dibuka pertama kali pada jam 10.00 pagi waktu setempat. Siapa tahu ada diskon dan promo menarik di sana.

Sekalian juga kamu bisa mencoba berbagai produk terbaru Apple yang belum dirilis resmi ke Indonesia, seperti MacBook Air 2018, Mac Mini 2018, iPhone XR, dan lain sebagainya.

Bagaimana? Tertarik mampir ke sana?

via Apple Newsroom

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation