Tinggal satu minggu lagi menjelang WWDC 2018, banyak sekali hal yang diharapkan bisa diperkenalkan oleh Apple pada ajang tahunan developer tersebut. Salah satu yang paling ditunggu-tunggu adalah iOS 12.
Update iOS 12 memang masih jadi misteri. Tidak banyak rumor dan bocoran apapun yang muncul untuk sistem operasi atau platform mobile andalan Apple tersebut. Namun ada satu hal yang menarik untuk dinantikan.
Ya, dilansir dari 9to5Mac, Apple bisa jadi akan merombak tampilan lock screen iOS 12. Itu artinya, pengguna iPhone dan iPad yang menggunakan iOS 12 akan mendapati tampilan lock screen baru, dan fitur baru terntunya.
Sudah banyak yang memikirkan konsep baru untuk lock screen iOS 12. Meskipun cuma sebatas konsep, namun ada beberapa hal yang membuat Apple harus segera merombak lock screen pada iOS 12. Salah satu alasannya adalah keberadaan desain baru pada iPhone.
Ya, iPhone X membawa desain yang benar-benar baru. Apple sepertinya memang belum terlalu mengoptimalkan tampilan platform iOS dengan desain baru tersebut, selain fokus ke pada tampilan sudut yang membuat dan juga area di sekitar Notch iPhone X.
Dengan ketiadaan tombol Home serta tampilan layar penuh, tentu saja lock screen iOS berhak untuk mendapatkan polesan yang lebih mantab.
Salah satu perombakan lain yang sangat bermanfaat adalah fitur Always On pada lock screen iPhone. Ya, fitur ini sangat cocok untuk digunakan pada iPhone X karena menggunakan layar OLED yang jelas jauh lebih hemat penggunaan daya baterainya.
WWDC 2018 akan dimulai pada tanggal 4 Juni 2018 mendatang. Jadi bagaimana? Update apa yang kamu inginkan pada iOS 12?
via 9to5Mac