HomePod Cuma Laku 600.000 Unit di Kuartal 1 Tahun 2018

HomePod Cuma Laku 600.000 Unit di Kuartal 1 Tahun 2018

Apple memutuskan untuk terjun ke pasar smart speaker. Seperti biasa, Apple terbilang terlambat karena pasar ini sudah dikuasai oleh beberapa pemain, seperti Google, Amazon, dan Alibaba. Meskipun demikian, HomePod memiliki sejumlah kelebihan di dalamnya.

Salah satu kelebihan utamanya adalah kualitas keluaran suaranya. Ya, sebagai sebuah smart speaker, tentu saja kualitas suara speakernya harus yang terbaik. Untuk sektor ini, HomePod mendapatkan banyak sekali pujian dari berbagai pihak.

Namun sayang, pengguna HomePod harus menghadapi berbagai keterbatasan dalam menggunakan smart speaker dari Apple yang satu ini. Ya, kamu cuma bisa menghubungkannya dengan iPhone, keterbatasan interface untuk berkomunikasi dengan HomePod, dan lain sebagainya.

Tak heran jika penjualan HomePod juga tidak terlalu baik lantaran berbagai produk kompetitor mampu menawarkan harga yang lebih murah dengan berbagai kelebihan lain yang tidak dimiliki oleh HomePod.

Hingga kini speaker cerdas HomePod masih kalah jauh dalam hal total penjualan. Dilansir dari 9to5mac , perangkat HomePod cuma laku terjual sekitar 600.000 unit saja dalam kuartal pertama pada tahun 2018. Angka ini termasuk dalam penguasaan pangsa pasar sekitar 6% dari total market share perangkat Smart Speaker di dunia.

HomePod Cuma Laku 600.000 Unit di Kuartal 1 Tahun 2018

Penjualan Amazon Echo bisa tembus hingga 4 juta unit dan berhasil menguasai 43.6% market share. Posisi kedua ada Google dengan penjualan hingga 2.4 juta unit dan berhasil menguasai 26.5% pangsa pasar. Alibaba ada di atas Apple dengan menguasai pasar hingga 7.6%.

via 9to5mac

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation