Tutorial: Cara Redeem Setapp Gift Card dengan Mudah

Tutorial: Cara Redeem Setapp Gift Card dengan Mudah

Setelah kita membahas bagaimana cara membeli Setapp Gift Card, kini saatnya kita membahas tutorial bagaimana cara redeem Gift Card dari Setapp untuk selanjutnya kita gunakan untuk keperluan kita sendiri.

Setapp Gift Card ini bisa kita dapatkan dengan cara membeli sendiri dengan kartu kredit, kartu debit, atau PayPal. Kita juga bisa mendapatkan Gift Card dari orang lain, entah itu teman atau orang lain yang memang membuka usaha jual beli Setapp Gift Card.

Untuk kamu yang memiliki kartu kredit atau kartu debit dan berencana untuk membeli Setapp Gift Card, kamu bisa baca tutorial lengkap di sini. Baca: Cara Membeli Setapp Gift Card.

Sama seperti iTunes Gift Card, kamu nantinya akan mendapatkan informasi berupa kode yang bisa kamu redeem. Bedanya, jika iTunes Gift Card ini setelah di-redeem akan bertambah saldo iTunes di dalamnya, di Setapp Gift Card ini yang bertambah adalah masa langganan Setapp.

Setelah kamu mendapatkan kode Gift Card, kamu bisa ikuti tutorial berikut ini untuk redeem Gift Card tersebut:

  1. Masuk ke Setapp Account dengan akun milikmu.
  2. Masuk ke bagian Gift Cards, kamu bisa menemukannya di bagian panel menu sebelah kiri.
    Tutorial: Cara Redeem Setapp Gift Card dengan Mudah
  3. Di bagian atas, kamu bisa menemukan “Activate Code” untuk memasukkan kode Gift Card.
  4. Masukkan kode tersebut, lalu tekan tombol ACTIVATE CODE.
    Tutorial: Cara Redeem Setapp Gift Card dengan Mudah
  5. Tunggu beberapa saat hingga proses redeem Gift Card berhasil.
    Tutorial: Cara Redeem Setapp Gift Card dengan Mudah
  6. Jika sudah, maka langganan Setapp kamu akan bertambah sesuai dengan isi dari Gift Card yang kamu redeem tersebut.

Setapp Gift Card ini bisa jadi peluang di masa depan untuk usaha jual beli Gift Card, sama seperti jual beli iTunes Gift Card yang saat ini sudah sangat populer, apalagi di Indonesia di mana penggunaan kartu kredit masih cukup rendah.

Bagaimana? Kamu sudah coba?

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation