Mac dan MacBook pasti memiliki nomor seri atau serial number yang unik. Jadi setiap produk komputer Mac seperti iMac, Mac Mini, MacBook Air, MacBook Pro, dan lain sebagainya tidak akan memiliki nomor yang sama.
Dengan melihat serial number Mac yang unik tersebut memungkinkan kamu untuk bisa melihat dan mengidentifikasi produk Mac. Misalnya saja kamu hendak membeli MacBook Air atau Pro, kamu bisa lihat dan cek serial number MacBook tersebut.
Beragam manfaat dengan melihat serial number Mac adalah bisa mengecek garansi Mac dan MacBook, mengecek keaslian Mac, dan lain sebagainya. Kamu bisa baca selengkapnya di bawah ini.
Baca Juga:
- Cara Melihat dan Mengetahui Tipe Model Mac atau MacBook
- Cara Membedakan Mac dan MacBook Asli Atau Palsu
- Cara Refresh Mac dan MacBook Agar Kembali Cepat
Untuk kamu yang ingin tahu bagaimana cara melihat serial number Mac, kamu bisa ikuti langkah-langkah tutorial di bawah ini.
- Di menu bar, klik menu Apple -> About This Mac. Menu Apple adalah menu paling kiri dengan logo Apple.
- Ketika kamu sudah melakukan klik di bagian About This Mac, kamu akan melihat ada jendela baru.
- Kamu bisa lihat ada tulisan Serial Number di sana.
- Itulah nomor seri dari Mac atau MacBook kamu.
- Kamu bisa double click untuk melakukan copy paste serial number MacBook atau Mac.
Dengan mengetahui serial number Mac memungkinkan kamu untuk bisa melakukan banyak hal seperti melakukan cek garansi Apple apakah masih berlaku atau tidak, cek keaslian produk, dan lain sebagainya.
Namun sangat disarankan untuk tidak membagikan screenshot nomor seri Mac ini ke orang lain. Bisa jadi orang lain menggunakan screenshot tersebut untuk melakukan penipuan seperti menjual Mac atau MacBook palsu.
Bagaimana? Sudah tahu kan cara cek serial number Mac dan MacBook?
Bagikan pengalamanmu di kolom komentar ya, dan jangan lupa follow akun Twitter MacPoin 😀