Peretas Ini Berhasil Buktikan Bahwa Mac Tidak Kebal Serangan Cyber

Apple Tunjukkan Alasan Kenapa Harus Pake Mac via Halaman Web Baru

Tidak ada sistem yang sempurna. Salah satunya adalah komputer Mac dan MacBook. Meskipun dilengkapi dengan macOS yang diklaim lebih aman namun bukan berarti macOS tak bisa diretas.

Kali ini Rachel Tobac, seorang social engineer dan CEO SocialProof Security membuktikan bahwa menggunakan Mac tidak akan membuat pengguna kebal dari cyber attack atau serangan siber.

Dia memanfaatkan celah keamanan di macOS dan juga keterampilan social engineering untuk melakukan serangan siber kepada Katzenberg melalui phising link.

Dengan menggunakan phising dan mengarahkannya ke web yang berisi program jahat, Tobac bisa mencuri beragam informasi seperti foto, email, kontak, hingga menyalakan microphone tanpa perlu izin pengguna dan tanpa indikator di menu bar.

Menurutnya, celah keamanan yang dia gunakan sudah diperbaiki di macOS terbaru. Dia menyarankan agar para pengguna memperbarui sistem operasi mereka agar mendapatkan peningkatan keamanan.

via Apple Insider

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation