Setelah sekian lama ditunggu, Apple akhirnya resmi merilis MacBook Pro 13 inch baru di tahun 2020 ini. MacBook Pro ini membawa berbagai hal yang sebelumnya hanya berupa rumor semata.
Apple memang diprediksi akan merilis MacBook Pro baru dengan model lain selain MacBook Pro 16 inch. Hanya saja, tidak ada informasi jelas model MacBook Pro baru seperti apa yang dirilis. Apakah tetap merilis MacBook Pro 13 inch atau model baru berupa MacBook Pro 14 inch.
Meskipun Apple akhirnya merilis model 13 inch baru, namun MacBook Pro 13 inch 2020 ini punya banyak fitur baru yang sudah lama sangat dinantikan oleh para penggemarnya di seluruh dunia.
Pertama adalah Magic Keyboard sebagai pengganti Butterfly Keyboard. Keyboard ini adalah keyboard yang sama dengan yang ada pada MacBook Pro 16 inch dan juga MacBook Air 2020 yang sudah dirilis lebih dulu.
Fitur baru kedua adalah dukungan prosesor dan kartu grafis Intel generasi ke-10. Performa Intel Core dan Intel Iris Plus ini diklaim jauh lebih kencang dari versi sebelumnya.
Ketiga adalah dukungan memori RAM hingga 32GB untuk pertama kalinya di model MacBook Pro 13 inch. Sebelumnya, memori 32GB hanya tersedia di model MacBook Pro dengan bentang layar paling besar saja.
Bagaimana? Menarik kan?
via Apple