macOS Catalina 10.15.5 Bawa Battery Heath Management

macOS Catalina 10.15.5 Bawa Battery Heath Management

Apple resmi merilis update macOS Catalina 10.15.5 Beta 2 ke para pengembang yang terdaftar di program Apple Developer. Sebagai sebuah update minor, tentu saja tak akan ada banyak fitur baru yang bisa kita harapkan hadir di update kali ini.

Namun ternyata ada satu fitur baru yang menarik untuk dinantikan. Ya, fitur baru di macOS Catalina 10.15.5 tersebut adalah fitur Battery Health Management baru. Fitur ini sebenarnya sudah ada di iOS, dan ini adalah pertama kalinya Apple resmi merilisnya ke macOS.

Battery Health Management dirancang untuk meningkatkan usia baterai MacBook dengan menekan chemical aging yang terjadi pada baterai. Tentu saja fitur ini hanya muncul jika pengguna menggunakan MacBook karena hanya lini MacBook saja yang menggunakan baterai.

Kabarnya fitur ini hanya tersedia di MacBook yang mendukung Thunderbolt 3 saja. Untuk pengguna MacBook yang masih menggunakan MagSafe, fitur ini tidak ada.

via MacRumors

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation