
Apple diisukan akan segera merilis iPhone SE 2. iPhone ini adalah edisi spesial yang berbeda dari semua iPhone terbaru yang tengah dirilis. iPhone SE 2 dikabarkan akan mengusung desain lawas ala iPhone 8, dengan tombol Home dan Touch ID.
iPhone SE 2 juga dikabarkan akan dibanderol dengan harga super murah. Meskipun begitu, iPhone SE 2 juga dikabarkan akan tetap mengusung spesifikasi prosesor chip terbaru saat ini, yaitu Apple A13 Bionic.
Dilansir dari MacRumors, rumor mengenai iPhone SE 2 ini semakin kuat setelah LG dikabarkan mengajukan diri untuk menjadi pemasok layar LCD untuk iPhone SE 2.
Layar panel LCD dari LG telah memasuki uji kualitas tahap terakhir untuk menentukan apakah Apple akan menggunakannya atau tidak. LG Display sendiri bukanlah rekanan baru bagi Apple, karena juga sudah pernah bekerja sama dalam memproduksi layar iPhone.
Apple diprediksi akan memperkenalkan iPhone SE 2 ini di sebuah Apple Special Event. Namun menjelang bulan Oktober 2019 berakhir, masih belum ada tanda-tanda Apple akan menggelar Special Event.
via MacRumors