Apple Rilis iOS 12.1.3 Beta 3 ke Developer Terdaftar

Apple Rilis iOS 12.1.3 Beta 3 ke Developer Terdaftar

Setelah sempat libur beberapa minggu, akhirnya pengembangan iOS 12.1.3 dilanjutkan lagi. Kini Apple merilis versi Beta 3 dari iOS 12.1.3 ini ke para pengguna yang terdaftar ke program Apple Developer.

Sebagai sebuah update minor, seperti biasa, tidak ada fitur baru yang benar-benar terlihat. Sepertinya update ini cuma fokus ke berbagai perbaikan yang tidak terlalu terlihat oleh pengguna.

Untuk kamu yang sebelumnya sudah download dan install iOS 12.1.3 Beta ini, kamu sangat disarankan untuk segera download dan install update terbaru yang dirilis pada hari ini karena seperti biasa, update ini membawa berbagai perbaikan bug dan peningkatan sistem.

Untuk kamu yang tidak terdaftar ke dalam program Apple Developer, kamu tunggu saja sampai Apple resmi merilis update iOS 12.1.3 ini ke publik dan bisa diakses oleh seluruh pengguna iOS 12.

Bagaimana? Kamu sudah download dan install update terbaru ini?

via 9to5mac

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation