Cara Beli Ebook di Ray Wenderlich Tanpa Kartu Kredit

Cara Beli Ebook di Ray Wenderlich Tanpa Kartu Kredit

Ray Wenderlich adalah salah satu situs populer yang berisi banyak sekali tutorial pemrograman iOS baik dengan Swift maupun Objective C. Berbagai macam tutorial mulai dari cara membuat aplikasi iOS yang sederhana hingga tutorial membuat aplikasi iOS yang kompleks dan rumit ada di sini.

Selain konten video yang berkualitas tinggi, Ray Wenderlich juga memiliki beragam konten lain berupa ebook. Ebook Raywenderlich ini juga sering menjadi rujukan para pengembang aplikasi iOS yang ingin belajar bagaimana cara membuat aplikasi iOS mulai dari tingkat dasar hingga mahir.

Untuk mendapatkan ebook dari Raywenderlich ini, kamu harus membelinya. Baru deh setelah beli ebook dari Raywenderlich, kamu bisa download ebook tersebut dan menggunakannya. Namun sayang sekali, kamu perlu kartu kredit untuk beli dan download ebook Raywenderlich ini.

Apakah ada cara untuk beli ebook Raywenderlich tanpa kartu kredit? Ya, kamu bisa beli ebook Raywenderlich dengan menggunakan kartu debit. Itu artinya dengan kartu debit, kamu tidak perlu lagi beli ebook dengan menggunakan kartu kredit.

Cara beli ebook Raywenderlich tanpa kartu kredit ini juga sangat mudah. Kamu bisa ikuti tutorial mudah berikut ini:

  1. Masuk ke situs Raywenderlich.com ini.
  2. Pilih ebook Ray Wenderlich yang ingin kamu beli.
    Cara Beli Ebook di Ray Wenderlich Tanpa Kartu Kredit
  3. Di bagian pembayaran, pilih saja pembayaran dengan kartu kredit.
  4. Kamu bisa memasukkan informasi kartu debit kamu di sana. Pastikan kamu sudah bisa menggunakan layanan kartu debit untuk pembayaran online ya.
  5. Klik Pay Now dan pembayaran akan segera dilakukan.
  6. Jika berhasil, maka kamu akan mendapati informasi seperti berikut ini.
    Cara Beli Ebook di Ray Wenderlich Tanpa Kartu Kredit
  7. Selamat, kamu sudah berhasil melakukan pembelian ebook di Ray Wenderlich.
  8. Kamu tinggal akses ebook milikmu di bagian konten yang ada pada ikon akun Raywenderlich milikmu.

Tentu saja pembelian dengan menggunakan kartu debit ini juga berlaku untuk berbagai macam konten yang dijual di sana. Meskipun saya belum mencoba semuanya, namun ada kalanya kamu bisa coba sendiri menggunakan kartu debit milikmu.

Setelah kamu beli ebooknya, kamu bisa download ebook tersebut secara gratis tanpa dipungut biaya apapun lagi. Baca: Cara Download Ebook di Ray Wenderlich.

Bagaimana? Sudah coba beli konten dari Raywenderlich ini?

Bagikan pengalamanmu di kolom komentar ya, dan jangan lupa follow akun Twitter MacPoin 😀

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation