Mengatasi Error Waktu Dan Jam Tidak Sesuai di iPhone

Mengatasi Error Waktu Dan Jam Tidak Sesuai di iPhone

Sistem operasi iOS di iPhone dan iPad memiliki kemampuan untuk mengatur waktu seperti tanggal dan jam secara otomatis. Jadi, pengaturan waktu jam dan tanggal akan disesuaikan dengan zona waktu atau time zone sesuai kota atau negara secara otomatis.

Namun terkadang, pengaturan waktu tersebut ngaco dan error sehingga menghasilkan informasi yang salah. Padahal kamu sudah mengaktifkan pengaturan otomatis untuk time zone sehingga seharusnya tanggal dan jam di iPhone kamu pasti benar. Mengapa bisa terjadi error dan kesalahan seperti ini?

Untuk memperbaiki pengaturan tersebut, kamu perlu beberapa hal. Pertama adalah apakah pengaturan waktu sudah diatur secara otomatis. Lalu cek apakah pengaturan time zone berdasarkan lokasi sudah aktif. Jika sudah harusnya bisa memperbaiki pengaturan waktu di iPhone.

Baca Juga:

Untuk kamu yang ingin lebih tahu tentang cara memperbaiki kesalahan jam dan tanggal di iPhone, kamu bisa ikuti tutorial mudah berikut ini.

  1. Buka pengaturan waktu di Setting – General – Date Time untuk mengatur waktu di iPhone atau iPad.
  2. Pastikan kamu sudah mengaktifkan Set Automatically untuk pengaturan jam dan tanggal otomatis.
    Mengatasi Error Waktu Dan Jam Tidak Sesuai di iPhone
  3. Selanjutnya masuk ke Privacy – Location Services – System Services dan pastikan Set Time Zone sudah diaktifkan.
    Mengatasi Error Waktu Dan Jam Tidak Sesuai di iPhone
  4. Pastikan koneksi internet seluler atau Wifi bekerja dan bisa tersambung ke jaringan.
  5. Untuk memastikan pengaturan sudah diperbaiki, restart iPhone atau iPad kamu.

Kemungkinan besar error dan masalah yang kamu hadapi adalah karena belum mengaktifkan layanan lokasi yang berhubungan dengan setting time zome. Jika sudah diaktifkan dan pengaturan jam dan tanggal diaktifkan ke otomatis, maka ketika kamu berada di luar kota atau negara lain, pengaturan time zone juga akan berubah otomatis.

Jadi, kamu tidak perlu mengatur jam dan tanggal secara manual karena semua bisa diatur secara otomatis. Kamu mungkin memerlukan koneksi internet dari jaringan seluler atau Wifi namun jika hanya update lokasi saja pasti hanya beberapa kilobyte saja.

Bagaimana? Sudah berhasil memperbaiki error serta kesalahan jam dan tanggal di iPhone kamu?

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation