Setapp adalah layanan baru yang memungkinkan kamu untuk berlangganan aplikasi Mac dengan harga murah. Kamu cukup berlangganan dengan biaya per bulan, dan kamu bisa download semua aplikasi yang ada didalamnya. Kamu tidak perlu membeli aplikasi dengan harga penuh secara terpisah.
Bingung? Mungkin jika menggunakan analogi Spotify akan lebih mudah dipahami. Langganan Spotify memungkinkan kamu untuk membayar biaya langganan dengan harga yang sangat murah. Dengan harga bulanan yang murah, kamu bisa memainkan semua musik tanpa harus membeli musik tersebut.
Baca Juga:
- Cara Daftar Setapp Gratis dan Berlangganan Aplikasi Mac
- Cara Install Aplikasi Mac dengan Layanan Setapp
Begitu pula Setapp, kamu cukup bayar biaya langganan per bulan dan kamu bisa download gratis aplikasi Mac tanpa perlu beli aplikasi tersebut. Sudah mengerti?
Sistem berlangganan seperti itu terbukti bisa mengurangi pembajakan. Tentu saja karena harga yang lebih murah membuat konsumen berani bayar untuk menikmati layanan. Untuk apa membeli dengan harga mahal jika bisa berlangganan dengan harga murah?
Hal itulah yang sedang dipopulerkan oleh MacPaw, developer terkenal asal Ukraina yang juga terkenal karena beragam aplikasi Mac populer seperti Gemini dan CleanMyMac. MacPaw ingin merealisasikan ide aplikasi berlangganan tersebut dengan layanan Setapp baru buatan mereka ini.
Konsep Setapp ini mungkin sangat mirip dengan Adobe yang mengharuskan kamu untuk membayar biaya langganan per bulan dari Adobe Creative Cloud untuk menikmati layanannya. Kamu akan bisa download semua aplikasi Adobe seperti Photoshop, Premiere, Lightroom, dan lain-lain ke PC Windows atau komputer Mac OS X atau macOS tanpa harus membeli software tersebut dengan harga penuh.
Bagi kamu yang tertarik, kamu bisa daftar Setapp disini danĀ mencoba semua aplikasi didalamnya secara gratis selama 30 hari kedepan.