Apple Siapkan Foldable iPhone dengan Self Healing?

Apple Revisi Paten Layar Lipat untuk Foldable iPhone

Apple memang pernah diprediksi akan merilis iPhone baru dengan layar lipat alias foldable iPhone, namun rumor tersebut menghilang seiring dengan menurunnya hype ponsel layar tekuk.

Namun kini sebuah paten baru Apple menunjukan bahwa Apple bisa jadi memang berencana untuk membuat iPhone Foldable dengan layar self healing. Paten tersebut menerangkan bahwa layar akan otomatis “menyembuhkan” diri jika terkena goresan.

Agar bisa menyembuhkan dirinya sendiri, maka perlu energi panas, cahaya atau listrik yang dialirkan ke perangkat. Panel layar juga akan dilengkapi dengan elastomer yang bisa mengembalikan bentuk perangkat seperti semula.

Paten ini bisa jadi adalah rencana jangka panjang Apple, dan sepertinya tidak akan diwujudkan dalam waktu dekat. Bisa jadi Apple ingin mempersiapkan semuanya sembari menunggu hingga tren ponsel layar lipat meningkat dulu.

Ya, iPhone Foldable masih ada kemungkinan akan menjadi fokus Apple di masa depan. Sejumlah perusahaan seperti Samsung dan Motorola sudah meluncurkan smartphone foldable.

via US Patent and Trademark Office

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation