Apple adalah salah satu perusahaan yang dikenal sebagai perusahaan yang penuh dengan inovasi baru. Akhir-akhir ini mereka merilis sebuah masker untuk protokol kesehatan di tengah pandemi virus Corona atau Covid-19 ini.
Hanya saja, masker tersebut hanya digunakan di dalam lingkungan internal saja. Masker tersebut dirancang untuk digunakan oleh para karyawan retail dan kantor utama Apple.
Dilansir dari Bloomberg, ada 2 jenis masker yang dirancang oleh Apple untuk menjadi standar perlengkapan kerja bagi karyawan selama masa pandemi COVID-19. Mereka adalah Apple Face Mask dan Apple ClearMask.
Apple Face Mask menggunakan 3 lapisan kain masker yang dapat menyaring udara dari dalam dan luar. Sedangkan Apple ClearMask disebut sebagai masker pertama yang mendapatkan standar FDA untuk penggunaan operasi.
Bloomberg juga mencatat bahwa dalam pembuatan Apple ClearMask, Apple bekerja sama dengan Gallaudet University, berfokus pada edukasi untuk pelajar tuli atau masalah pendengaran ringan.
via Bloomberg