PowerBeats Pro adalah versi paling canggih dari PowerBeats yang mempunyai beberapa fitur unggulan yang tidak dimiliki oleh versi standarnya. Setelah dirilis beberapa waktu yang lalu, kini varian warna baru dari produk Powerbeats Pro sudah resmi dijual di situs Apple Online Store.
Total ada 4 varian warna baru yang dihadirkan oleh Powerbeats Pro. Keempat warna yang dimaksud adalah Spring Yellow, Glacier Blue, Cloud Pink, dan Lava Red. Powerbeats Pro dibanderol dengan harga $249.
Dengan demikian maka akan ada lebih banyak pilihan warna yang bisa dipilih oleh para pengguna. PowerBeats Pro ini juga memiliki sejumlah fitur unggulan. Salah satunya adalah chip Apple H1 yang membuatnya bisa terhubung ke produk Apple dengan sangat cepat dan mudah.
Ada juga fitur IPX4 sweat and water resistance yang bisa membuat Powerbeats Pro tidak cuma tahan dari percikan air, tetapi juga bisa tetap digunakan di dalam air. Powerbeats Pro juga punya kapasitas baterai yang bisa bertahan hingga 9 jam.
via iMore