Apple memang kerap sekali merilis produk baru di bulan September atau Oktober di setiap tahunnya. Produk baru yang selalu dirilis pada bulan itu adalah iPhone baru. Untuk produk lain seperti iPad dan komputer Mac kadang dirilis oleh Apple secara diam-diam jika tak ada update yang benar-benar besar.
Di bulan Oktober 2019 ini Apple diprediksi akan menggelar Special Event seperti tahun-tahun sebelumnya. Kini yang menjadi prediksi produk baru adalah MacBook baru. Tak tanggung-tanggung, bakal ada 3 MacBook baru.
Kabar ini muncul melalui media ekonomi Taiwan, Economic Daily News. Dalam laporan tersebut disebutkan bahwa akan ada 3 model MacBook yang dirilis. Bisa jadi salah satunya adalah MacBook Pro 16 inch.
Apple memang hanya merilis produk baru di Special Event jika produk baru tersebut terbilang benar-benar baru dan memiliki fitur yang sangat bagus. Jika hanya sebuah update minor seperti peningkatan prosesor dan memori, Apple lebih sering merilisnya diam-diam.
Rumor MacBook baru ini memang sudah diungkapkan oleh Ming-Chi Kuo, sang analis yang punya reputasi bagus dalam membocorkan rencana Apple di masa depan. Kuo mengatakan bakal ada MacBook berukuran 16 inci dengan desain baru dan keyboard baru.
Dengan mengikuti pola tahunan, jika produk baru ini diperkenalkan pada bulan Oktober 2019, maka MacBook baru ini baru akan dirilis di pasaran pada akhir tahun 2019 dan masuk ke Indonesia pada awal hingga pertengahan 2020 mendatang.
via CNBC