Kamu mungkin pernah mendapati tawaran untuk berlangganan aplikasi iOS di App Store. Ya, tidak menutup kemungkinan sebuah aplikasi bisa berubah menjadi berlangganan untuk terus bisa menggunakannya. Termasuk juga aplikasi iPhone dan iPad dari App Store juga mendukung metode berlangganan.
Hanya saja, kadang kamu kesulitan untuk menemukan cara berhenti berlangganan suatu layanan aplikasi iOS. Ternyata tidak sulit kok untuk bisa berhenti berlanggganan. Kamu cukup mematikan fitur berlangganan tersebut dari pengaturan App Store.
Untuk berhenti dan membatalkan langganan aplikasi iOS dari App Store, kamu bisa ikuti tutorial lengkap berikut ini.
- Masuk ke pengaturan Apple ID di iPhone atau iPad. Kamu bisa masuk dari Setting – iTunes & App Store lalu tap email Apple ID milikmu dan pilih View Apple ID.
- Temukan pengaturan Langganan di bagian bawah pengaturan akun Apple ID. Tap opsi tersebut untuk melihat semua langganan yang tertaut pada Apple ID milikmu.
- Di sana kamu akan bisa lihat semua langganan. Mulai dari langganan konten iTunes, Apple Music, hingga App Store.
- Tap langganan yang kamu inginkan, lalu pilih batalkan dan berhenti berlangganan.
- Jika kamu kena peringatan langganan lagi meskipun mencoba trial gratis, kamu bisa cek di sini lagi.
Cara ini tentu saja juga bisa dilakukan di PC Windows maupun komputer Mac dan MacBook. Yang kamu perlukan adalah iTunes yang sudah terinstall di sana. Jika kamu belum install iTunes di Windows, kamu bisa baca di sini -> Tutorial Cara Install iTunes di PC dan laptop Windows.
Untuk tutorial caranya sendiri juga tidak terlalu berbeda. Kamu bisa baca caranya di sini -> Cara Membatalkan dan Berhenti dan Berlangganan Layanan App Store dari iTunes.
Bagaimana? Kamu sudah tahu cara berhenti berlangganan layanan aplikasi di App Store kan?
Bagikan pengalamanmu di kolom komentar ya, dan jangan lupa follow akun Twitter MacPoin 😀