Microsoft Konfirmasi Belum Akan Berikan Dukungan Untuk Windows di Mac M1

Windows 11 Tidak Bisa Diinstall di Semua Komputer Mac

Sebagai pemilik sekaligus pengembang sistem operasi Windows, Microsoft tentu saja punya hak dan kendali penuh atas pengembangan produknya. Termasuk dukungan untuk Mac dengan Apple silicon.

Meskipun Windows ARM versi Insider sukses diinstall di mesin virtual seperti Parallels Desktop, namun dukungan native seperti dual boot via Boot Camp masih belum ada.

Apple mengatakan bahwa Mac dengan chip M1 bisa menjalankan Windows. Ini semua tinggal terserah Microsoft saja apakah akan memberikan dukungan resmi atau tidak. 

Microsoft akhirnya memberikan konfirmasi resmi bahwa Windows ARM tidak akan mendukung Mac dengan Apple silicon secara native. Setidaknya untuk saat ini.

Pernyataan Microsoft ini sebenarnya hanya mengonfirmasi bahwa saat ini tidak ada “skenario” untuk memberikan dukungan Windows di Mac dengan chip Apple silicon tersebut.

Tidak menutup kemungkinan bahwa di masa depan dukungan ini akan diberikan meskipun kemungkinan tersebut sebenarnya cukup kecil.

via MacRumors

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation