
Apple punya rencana besar terkait integrasi data-data pengguna di dalam paspor ke dalam iPhone. Jadi nanti ketika pengguna bepergian ke luar negeri, mereka tidak akan perlu membawa pasport mereka.
Pengguna cukup membawa serta iPhone mereka yang sudah terintegrasi dengan paspor. Hal ini mengantisipasi banyaknya kasus pengguna lupa membawa paspor atau bahkan kehilangan paspornya.
Bentuk intergrasi paspor yang akan dilakukan Apple ini akan berupa sebuah data digital. Apple mengatakan, data digital tersebut tidak akan pernah hilang dan akan selalu tersimpan di iPhone.
Selain paspor, Apple juga berencana melakukan hal serupa dengan kartu identitas nasional (KTP) dan juga surat izin mengemudi (SIM) ke dalam iPhone dan bisa diakses secara cepat dan mudah dalam satu tempat.
Tantangannya adalah Apple harus memastikan bahwa data digital pengguna yang ada di iPhone dimasukkan dengan benar agar tidak ada kasus pemalsuan data oleh pengguna.
via Apple Insider
⚡️ 3 JUTAAN! 7 Alasan Kenapa Beli OPPO A76 (Review)
SUBSCRIBE CHANNEL KEPOIN TEKNO
NB: Subscribe channel Kepoin Tekno agar tidak ketinggalan berbagai info menarik dan bermanfaat seputar teknologi, setiap hari.
Hai tweeps, silahkan mention jika punya mslh, pertanyaan, atau sekedar ingin ngobrol2 seputar iPhone, Mac, iPad, dsb. Kami siap membantu ^^
— MacPoin (@MacPoin_ID) August 19, 2016