
Apple resmi memberikan dukungan untuk aplikasi email dan web browser pihak ketiga untuk bisa menjadi email default dan browser default di iOS 14 dan iPadOS 14.
Apple masih belum mengizinkan aplikasi pihak ketiga lain untuk bisa menjadi aplikasi default di iOS, misalnya aplikasi pesan atau message. Saat ini pengguna masih harus mengandalkan aplikasi Message bawaan.
Facebook akhirnya mempertanyakan alasan mengapa Apple masih belum mau mengizinkan aplikasi kirim pesan pihak ketiga untuk menjadi default seperti email dan browser.
Facebook ingin Apple berkaca pada Android yang memperbolehkan aplikasi pesan pihak ketiga jadi default, yang juga sama-sama bisa menerima pesan SMS yang dikirim ke nomor telepon melalui aplikasi tersebut.
Protes kepada Apple juga bukan yang pertama kalinya dilakukan oleh Facebook. Ya, perusahaan yang dipimpin oleh Mark Zuckerberg ini pernah memprotes teknologi privasi yang baru di iOS 14 karena dianggap mengganggu penghasilan dari iklan.
via National Herald
⚡️ 3 JUTAAN! 7 Alasan Kenapa Beli OPPO A76 (Review)
SUBSCRIBE CHANNEL KEPOIN TEKNO
NB: Subscribe channel Kepoin Tekno agar tidak ketinggalan berbagai info menarik dan bermanfaat seputar teknologi, setiap hari.
Hai tweeps, silahkan mention jika punya mslh, pertanyaan, atau sekedar ingin ngobrol2 seputar iPhone, Mac, iPad, dsb. Kami siap membantu ^^
— MacPoin (@MacPoin_ID) August 19, 2016