Setelah memperkenalkan Adobe Photoshop khusus iPad, kini Adobe dikabarkan akan segera menyiapkan Adobe Illustrator khusus untuk perangkat iPad. Perangkat lunak ini akan dirilis pada tahun 2020 mendatang.
Berbeda dengan aplikasi Illustrator yang pernah hadir ke iPad, versi Illustrator yang akan dirilis khusus ke iPad ini adalah perangkat lunak yang memiliki kelengkapan fitur yang mirip dengan apa yang ada di versi PC Windows dan Mac.
Meskipun membawa kelengkapan fitur yang mirip dengan versi komputer, namun bisa jadi tidak semua fitur akan dirilis secara langsung ketika pertama kali dirilis. Hal ini juga yang terjadi pada Adobe Photoshop for iPad.
Informasi ini pertama kali dilaporkan oleh Bloomberg dan menyebut Adobe Illustrator akan segera diperkenalkan pada pada 2 hingga 6 November 2019 mendatang pada sebuah event Adobe Max.
Uniknya, Adobe Photoshop for iPad juga belum dirilis ke publik dan baru dirilis secara terbatas untuk keperluan uji coba. Namun setidaknya hal ini menjadi sebuah kabar bagus untuk para pengguna iPad.
Dengan demikian, akan ada 3 aplikasi buatan Adobe yang disiapkan untuk iPad. Adobe Fresco yang sudah resmi dirilis, Adobe Photoshop yang sudah dirilis pada tahap uji coba, dan Adobe Illustrator yang akan segera diperkenalkan.
Bagaimana menurutmu mengenai kabar yang satu ini?
via Bloomberg