Apple benar-benar sibuk merilis update iOS 13 dalam beberapa terakhir ini. Setelah minggu lalu Apple merilis iOS 13.1 sebagai update mayor pertama sejak iOS 13 dirilis seminggu sebelumnya, ada beberapa update minor setelah itu.
Pertama adalah update iOS 13.1.1 yang dirilis untuk memperbaiki beragam bug yang muncul. Setelah itu Apple resmi merilis update iOS 13.1.2 untuk memperbaiki bug-bug lain yang belum selesai diperbaiki di update sebelumnya.
Apple dikabarkan akan segera merilis update mayor kedua, yaitu iOS 13.2. Versi iOS 13.2 ini akan membawa salah satu fitur menarik yang akan bisa dinikmati oleh pengguna iPhone 11 dan iPhone 11 Pro.
Fitur baru tersebut adalah Deep Fusion. Fitur ini akan memberikan performa maksimal pada kamera iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max. Fitur ini akan membuat kamera iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max bisa mengambil gambar dengan lebih baik di kondisi minim cahaya.
Hasil foto di kondisi low light tersebut akan semakin bagus. Hal ini karena fitur ini bisa mengoptimalkan tekstur, detail, dan mengurangi noise yang muncul di setiap bagian dalam foto.
Selain membutuhkan kualitas kamera yang lebih baik, fitur ini juga akan memanfaatkan prosesor A13 chip dengan memaksimalkan kerja machine learning dalam memproses pixel demi pixel foto. Tak heran jika hanya lini iPhone 11 Pro saja.
Bagaimana menurutmu mengenai fitur ini?
via Engadget