Apple resmi menggelar WWDC 2019 beberapa hari yang lalu, dan Apple resmi memperkenalkan iOS 13 ke dunia. Meskipun begitu, pengguna iPhone masih harus bersabar sampai iOS 13 resmi diirlis untuk pengguna publik.
Buat kamu yang terdaftar ke program Apple Developer, kamu sudah bisa download dan install iOS 13 Developer Beta sekarang juga. Dengan demikian, kamu sudah bisa merasakan beragam fitur penting sebelum dirilis ke publik.
Meskipun begitu sangat tidak disarankan untuk menggunakan iOS 13 Beta saat ini karena memang belum stabil. Apalagi jika kamu adalah pengguna biasa yang tak membutuhkan akses lebih awal untuk menggunakan iOS 13 tersebut.
iOS 13 diprediksi akan dirilis pada bulan September 2019 mendatang ke seluruh pengguna iPhone. Saat ini kamu tonton saja semua video review iOS 13 di dunia maya.
Bagaimana? Kamu tertarik menggunakan iOS 13 lebih awal atau menunggu sampai dirilis untuk publik?
via Apple