Di setiap perilisan iPhone baru, Apple lebih banyak merangkum berbagai fitur yang dibawa di iPhone terbaru ketimbang gembar-gembor mengenai spesifikasi iPhone di atas kertas.
Berbeda dengan berbagai macam produsen Android yang hampir selalu gembar-gembor dengan spesifikasi di atas kertas, serta membandingkannya dengan iPhone dan mengatakan bahwa iPhone cupu dan tak pernah lebih baik.
Spesifikasi dapur pacu, berupa spesifikasi prosesor, besarnya memori RAM, hingga spesifikasi GPU biasanya menjadi jualan utama dari smartphone Android. Benarkah spesifikasi besar selalu unggul?
Sekedar informasi, Apple merancang hardware mereka sendiri dan memiliki kontrol tinggi terhadap hardware buatan mereka. Sedangkan kebanyakan smartphone Android mengandalkan chip prosesor buatan pihak ketiga.
Di samping spesifikasi hardware, jangan lupakan juga software yang digunakan. Android, meskipun open source dan bebas dipakai oleh semua produsen, tetap saja Android adalah produk pihak ketiga. Berbeda dengan Apple yang merancang sendiri iOS dan bisa mengoptimalkan iOS dengan hardware yang digunakannya.
Youtuber PhoneBuff merilis video adu cepat antara OnePlus 6T McLaren Edition dengan iPhone XS Max. OnePlus 6T McLaren Edition sendiri memiliki spesifikasi tinggi, dengan Snapdragon 845 dengan memori RAM 10GB. Bandingkan dengan Apple yang cuma menggunakan A12 Bionic dengan memori RAM 4GB saja.
Siapa yang lebih cepat performanya antara OnePlus 6T McLaren Edition dan iPhone XS Max?
Secara teori di atas kertas, tentu OnePlus 6T McLaren Edition tentu akan unggul cukup jauh ketimbang iPhone XS Max karena spesifikasi dapur pacu OnePlus 6T McLaren Edition jauh di atas iPhone XS Max.
Namun hasilnya? iPhone XS Max terbukti lebih cepat beberapa detik jika dibandingkan OnePlus 6T McLaren Edition dalam hal membuka semua aplikasi.
Kontrol ketat Apple terhadap hardware dan software ini sering dicaci oleh para kompetitorinya, nyatanya sejauh ini mampu menghasilkan performa yang selalu lebih baik dan masih belum ada yang bisa mengalahkannya.
Bagaimana menurutmu mengenai video tersebut?