Virtual Machine adalah Solusi Untuk Aplikasi 32-bit di macOS Terbaru

Virtual Machine adalah Solusi Untuk Aplikasi 32-bit di Mac

Apple memang sudah mengumumkan bahwa aplikasi 32-bit tidak akan bisa lagi berjalan di macOS versi baru. Versi macOS High Sierra akan menjadi versi terakhir yang bisa mendukung software 32-bit. Itu artinya, mau tidak mau sang developer aplikasi harus memperbarui aplikasi tersebut agar bisa dipakai pengguna Mac dan MacBook dengan macOS terbaru.

Untuk kamu yang memang membutuhkan software tertentu namun masih belum mendapatkan update dari sang developer, maka kamu tidak akan bisa menggunakannya lagi jika kamu install update terbaru.

Solusi yang bisa kamu pilih cuma ada dua. Solusi pertama dan yang paling mudah adalah dengan tidak melakukan update macOS terbaru. Tanpa melakukan apapun, kamu akan tetap bisa menggunakan software tersebut.

Cara kedua adalah solusi yang tepat jika kamu memang ingin menjalankan software 32-bit namun tetap melakukan update ke versi terbaru macOS. Caranya adalah dengan menjalankan software tersebut ke mesin virtual alias Virtual Machine.

Dilansir dari 9to5mac, kamu bisa install macOS langsung dari mesin virtual. Beberapa software seperti VMWare dan Parallels memang dirancang untuk menjalankan Windows di Mac. Namun banyak yang tidak sadar, kalau software tersebut juga bisa dipakai untuk install macOS di Mac dan MacBook secara virtual.

Beberapa hal yang perlu kamu tahu adalah, Apple cuma mengizinkan virtualisasi macOS di mesin Mac saja. Itu artinya, untuk bisa install macOS dari mesin virtual, kamu juga harus menggunakan komputer Mac juga.

Bagaimana? Kamu masih punya software 32-bit yang belum diperbarui oleh developer?

via 9to5mac

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation