1Password adalah salah satu software yang berguna untuk menyimpan password dan beragam informasi penting lainnya. Mengapa harus menggunakan aplikasi jika kamu bisa menyimpan password di tempat lain, atau bahkan menyimpannya di dalam memori otakmu sendiri?
Mengingat password tentu saja sangat merepotkan, sedangkan menyimpan password dalam media lain, seperti file dokumen terpisah atau bahkan secarik kertas tentu saja kurang aman. Paling aman adalah dengan menggunakan aplikasi.
1Password ini adalah salah satu software untuk menyimpan password terbaik yang pernah ada. Aplikasi ini terkenal berkat dukungan eksklusif pada platform Apple seperti iOS dan Mac, namun kini 1Password sudah tersedia untuk pengguna Windows desktop dan juga Android.
Meski bisa coba trial gratis, tetapi lisensi untuk menggunakan layanan ini secara penuh tidak gratis. Kamu harus berlangganan akun 1Password dengan biaya Rp 55.000 per bulan. Dengan demikian, dalam 6 bulan kamu harus menghabiskan uang hingga Rp 330.000. Cukup mahal kan?
Namun ada yang unik, karena ada promo 6 bulan gratis langganan 1Password yang bisa kamu gunakan sekarang. 6 bulan tentu saja cukup lama, dan kamu bisa menghemat hingga Rp 330.000. Gimana? Lumayan kan?
Yang perlu kamu lakukan adalah mengunjungi halaman promo ini. Setelah itu, langsung saja lakukan pendaftaran akun baru hingga selesai. Nantinya, kamu tinggal download software 1Password dan login saja. Selesai.
Masih bingung dengan cara menggunakan 1Password ini? Untuk tutorial cara mendaftar 1Password untuk melindungi akun online milikmu, kamu bisa kunjungi artikel berikut ini -> Baca: Cara Register 1Password Untuk Melindungi Akun Online.
Sekali lagi, aplikasi 1Password ini sudah punya reputasi yang sangat bagus. Selain itu, aplikasi ini juga sudah tersedia untuk Android dan Windows Desktop, dan tidak cuma eksklusif di platform Apple saja.
Bagaimana menurutmu? Lumayan kan?
1Password – Promo Gratis 6 Bulan