Windows Phone “Tak Berguna”, NYPD Melirik iPhone

via mspoweruser

Mungkin kamu pernah membaca berita bahwa kepolisian New York atau NYPD dalam kegiatan operasionalnya memilih untuk menggunakan Lumia 830 dan Lumia 640 XL yang dirilis pada Oktober 2014 dan Maret 2015 dengan Windows Phone 8.1. Dengan berakhirnya support Microsoft pada bulan Juli yang lalu (sekaligus mengalihkan OS-nya ke Windows 10 Mobile), maka tentu saja kepolisian NYPD perlu untuk mencari pilihan baru untuk perangkat operasionalnya yang sudah berusia dua tahun lebih ini.

New York Post memberitakan bahwa Kepolisian Kota New York berencana untuk menggantikan 36.000 smartphone yang digunakan oleh kepolisian dalam dua tahun terakhir karena sudah ‘usang’ dan ‘tidak dapat di-upgrade’. Kota tersebut sebelumnya membeli smartphone Nokia dengan OS Windows Phone senilai USD 160 juta, yang mana sebelumnya disebut Walikota Bill de Blasiuo sebagai “langkah besar ke abad 21”. Sayangnya meskipun saat ini belum semua smartphone itu dibagikan, para petinggi kepolisian berencana menggantinya dengan iPhone baru pada akhir tahun ini.

Tindakan ini diakibatkan oleh keputusan Microsoft sendiri yang memutuskan menghentikan dukungan bagi OS yang dijalankan oleh smartphone milik NYPD Tersebut dan berdampak bagi puluhan aplikasi yang digunakan oleh lembaga kepolisian.

via New York Post

Sumber di kepolisian menyatakan bahwa rekan-rekannya menyalahkan Deputy Commissioner for Information Technology, Jessica Tisch, yang konon mengambil keputusan dan menjalankan seluruh proses penggunaan smartphone ini.

Tapi kabar ini dibantah oleh sumber lain yang menyatakan, “Demi Tuhan, tidak mungkin 36.000 ponsel dibeli berdasarkan penilaian satu orang saja. Kita punya satu tim ahli.”

Para blogger dan ahli teknologi sejak lama mempertanyakan keputusan NYPD untuk memilih ponsel berbasis Microsoft dibandingkan yang menjalankan iOS atau Android.

“Keputusan NYPD untuk menggunakan sistem operasi Microsoft sepertinya tidak banyak didukung karena Windows Phone dengan pangsa pasar 2,3 persen di AS sama sekali tidak sebanding jika dibandingkan dengan Android yang mencapai 65,2 persen atau iOS dengan 30,9 persen,” ulas sebuah artikel di Digital Trends pada bulan Oktober 2016 yang lalu.

Cnet bahkan membuat analisis yang lebih kejam: “Kalian tidak salah baca, situasi hidup atau mati kini bergantung pada ponsel ketinggalan zaman yang menjalankan software Windows Phone dari Microsoft.”

Analisis ini ada benarnya jika melihat Model ponsel yang digunakan NYPD adalah Lumia 830 (rilis Oktober 2014) dan Lumia 640XL (digulirkan pada Maret 2015) jika dibandingkan dengan perangkat Apple yang rilis pada jangka waktu serupa, yaitu iPhone 6, perangkat tersebut sudah mendapatkan update lebih dari 3 kali, serta masih terjamin dalam jangka waktu panjang.

Kita masih perlu menantikan apakah NYPD jadi mengeksekusi keputusannya untuk menggunakan iPhone sebagai ‘perangkat pendukung pemberantas kejahatan’ pada akhir tahun ini dan “membuang” Windows Phone yang kini dianggap sudah “tidak berguna” lagi.

Sumber: Macrumors dan New York Posts

Cherry

https://t.me/pump_upp

Post navigation