Kamu pasti tahu bahwa Apple punya produk Mac mini dan Mac Pro sebagai komputer Mac desktop yang tidak dilengkapi dengan keyboard, mouse dan layar monitor.
Pengguna harus menyiapkan keyboard, mouse, dan layar monitor sendiri. Hanya saja, ada perbedaan yang sangat mencolok antara Mac mini dengan Mac Pro. Mac mini dirancang untuk pengguna kelas menengah ke bawah, dan Mac Pro dirancang untuk pengguna kelas profesional.
Apple dikabarkan sedang mengembangkan komputer Mac baru yang akan ditempatkan di segmen antara Mac mini dan Mac Pro. Mac tersebut akan diberi nama Mac Studio.
Bisa jadi produk ini adalah produk Mac Pro versi kecil yang sering kita dengar dari rumor-rumor yang sudah ada sebelumnya. Namun satu yang pasti, Mac Studio ini akan menawarkan performa yang sangat tinggi.
Sekarang pertanyaannya adalah, apakah produk ini akan diperkenalkan di Apple Event pada tanggal 8 Maret 2022 mendatang? Kita tunggu saja!
via Apple Insider