Buat kamu yang ingin membeli Apple Watch Series 7, ada kabar gembira buat kamu. Apple kini resmi membuka pre-order Apple Watch Series 7.
Hanya saja, pre-order ini baru dibuka di beberapa negera. Salah satunya tentu saja Amerika Serikat. Belum ada informasi apapun mengenai ketersediaan smartwatch Apple terbaru ini di Indonesia.
Apple Watch Series 7 dijual mulai dengan harga $399 untuk versi aluminium, $699 untuk versi stainless steel, dan $799 untuk model titanium baru.
Apple Watch Series 7 akan hadir di Apple Store pada 15 Oktober 2021 mendatang di beberapa negara tertentu. Kira-kira berapa ya harganya ketika masuk Indonesia?
Via Apple