iPad Mini 6 Dikabarkan Punya Desain Baru, Layar Mini-LED dan Chip A14 Bionic

Harga iPad Mini 5 Murah, Desain dan Ukuran Tak Berubah

Produk iPad mini adalah iPad dengan ukuran paling kecil yang ada saat ini. Sebagai sebuah produk dengan ukuran kecil, pengguna berharap iPad mini dibanderol dengan harga paling murah.

Ternyata tidak, iPad mini bukanlah produk iPad paling murah. Saat ini produk iPad paling murah adalah seri iPad 8. iPad mini sendiri diposisikan sebagai iPad dengan harga yang lebih tinggi meskipun punya ukuran paling kecil.

Nah menurut kabar terbaru, iPad mini akan punya layar Mini-LED display. Layar ini sama dengan layar iPad Pro 12.9 inch. Jika benar, tentu saja hal ini akan menarik mengingat iPad Pro 11 inch tak dibekali dengan layar Mini-LED.

Selain teknologi layar baru, iPad mini juga kabarnya akan dibekali dengan desain baru. Desain ini akan mengusung konsep layar penuh, bezel tipis dan tanpa tombol Home.

Selain layar, iPad mini juga dikabarkan akan punya chip Apple A14 seperti iPad Air. Jika kita perhatikan, iPad mini ini adalah versi mini dari iPad Air alih-alih iPad versi standar.

Kira-kira berapa ya nanti harganya? Bagaimana menurutmu?

via MacRumors

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation