Apple Siap Rilis Satu Mac Terakhir dengan Prosesor Intel?

Prosesor iMac Pro Paling Murah Kini Punya 10-Core

Apple resmi memulai proses transisi dari prosesor Intel ke chip Apple silicon buatan sendiri untuk semua lini komputer Mac. Transisi ini diharapkan akan selesai dalam 2 tahun ke depan.

Di masa transisi ini, tak menutup kemungkinan Apple masih akan merilis Mac baru dengan prosesor Intel. Setelah transisi selesai, kemungkinan ini akan semakin kecil. Mungkin saja tak akan ada lagi Mac baru dengan prosesor Intel.

Salah satu alasan mengapa Apple dipercaya masih akan merilis Mac baru dengan prosesor Intel adalah karena adanya beberapa referensi kode mengenai kartu grafis AMD Navi 21.

Bahkan ketika macOS Big Sur dirilis, ada beberapa referensi kode baru. Yakni AMD Navi 31. Sejauh ini, hanya Mac dengan prosesor Intel saja yang dibekali dengan kartu grafis AMD.

Tak perlu menerka-nerka, Tim Cook sang CEO Apple sendiri juga mengatakan bahwa mereka masih mengerjakan Mac dengan prosesor Intel ketika WWDC20 kemarin dan mengatakan bahwa Apple masih akan mendukung Mac dengan proseosr Intel dalam beberapa tahun ke depan.

Kandidat terbesar dari Mac terakhir dengan prosesor Intel ini adalah Mac Pro. Ya, hal ini karena Mac Pro dibekali dengan prosesor Intel Xeon dengan banyak Core dan dukungan RAM hingga 1.5TB. Hal ini masih belum bisa digantikan oleh chip M1 yang saat ini ada di pasaran.

Bahkan Apple M1X yang diprediksi akan hadir di pasaran saja “hanya” dibekali 12-core saja. Jelas Apple Silicon masih belum bisa menggantikan peran komputer desktop dengan prosesor Intel Xeon.

Untuk komputer di kelas yang lebih rendah, Apple sepertinya tak akan lagi merilis Mac baru dengan prosesor Intel. Apple akan fokus pada Apple silicon untuk mempercepat proseso transisi tersebut.

Bagaimana menurutmu?

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation