Apple Naikkan Harga Upgrade RAM Komputer Mac

Apple Naikkan Harga Upgrade RAM Komputer Mac

Upgrade memori atau RAM adalah salah satu opsi yang bisa diambil oleh calon pembeli komputer Mac. Opsi ini biasanya diambil oleh mereka yang membutuhkan memori lebih besar untuk menunjang pekerjaan mereka.

Harga upgrade RAM MacBook Pro dipatok $100 untuk upgrade dari 8GB ke 16GB. Nah saat ini upgrade RAM tersebut mengalami peningkatan harga hingga dua kali lipat.

Ya, para pelanggan harus membayar $200 untuk bisa mendapatkan peningkatan memori dari 8GB menjadi 16GB. Selain MacBook Pro, ternyata kenaikan harga juga dialami oleh produk komputer Mac lain, seperti MacBook Air dan iMac.

Meskipun tidak ada penjelasan resmi, namun hal ini diprediksi karena adanya kurangnya pasokan dari pemasok di tengah pandemi virus Corona atau COVID-19 ini.

Khusus untuk MacBook Pro, untungnya Apple sudah merilis MacBook Pro 13 inch dengan 16GB untuk versi standarnya. Meskipun dibanderol lebih mahal dari versi 8GB, namun versi 16GB membawa banyak peningkatan lain seperti prosesor Intel 10th generation, memori yang lebih cepat, SSD 512GB, dan lain sebagainya.

via The Verge

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation