Bukan hal baru jika kamu sudah pernah menggunakan Google Drive di Mac. Kamu juga sudah bisa menggunakan layanan Google Photos dalam sebuah aplikasi terpisah. Namun hal ini akan segera berakhir.
Google akan segera merilis aplikasi baru yang bernama Backup and Sync. Fitur baru dari aplikasi baru ini adalah menggabungkan proses dari backup data dan foto di PC atau laptop kamu ke akun Google.
Aplikasi Backup and Sync akan dirilis secara resmi pada tanggal 28 Juni 2017. Google juga kabarnya menjelaskan bahwa Backup and Sync hanya ditargetkan ke para pengguna awam saja ketika pertama kali dirilis ke publik. Sementara pengguna enterprise akan segera mendapatkan aplikasi yang bernama Drive File Stream.
Drive File Stream memiliki fitur utama seperti membantu mengakses beragam data perusahaan dalam jumlah besar yang ada di dalam akun Google tanpa membuat hard disk cepat penuh.
Tentu saja ini menjadi kabar gembira untuk kamu yang sering menggunakan Google Drive di komputer Mac maupun MacBook karena semua proses akan menjadi lebih mudah dan sederhana.
Bagaimana? Kamu pengguna Google Drive atau pengguna setia iCloud?
via Google