Memperbaiki Aplikasi Mac Error Setelah Update macOS Sierra

Memperbaiki Aplikasi Mac Error Setelah Update macOS Sierra

Kamu baru saja update OS X atau upgrade Mac kamu dari OS X ke macOS Sierra? Selamat menjalani hidup baru dengan sistem operasi yang baru hehehe. Meskipun macOS Sierra membawa banyak sekali fitur baru yang tidak ada di versi OS X sebelumnya, ternyata macOS Sierra juga membawa masalah yang tidak ada di OS X sebelumnya.

Salah satu masalah yang dialami setelah upgrade OS X ke macOS Sierra adalah aplikasi yang error, rusak, aplikasi damage, dan aplikasi tidak bisa dibuka di macOS Sierra. Aplikasi tersebut sebenarnya tidak ada masalah ketika masih menggunakan OS X El Capitan, tetapi ketika update OS X ke macOS Sierra, aplikasi langsung tidak bisa dibuka.

Salah satu tanda bahwa suatu aplikasi mengalami error ketika selesai update OS X ke macOS Sierra adalah ditandai dengan logo aplikasi yang berubah. Logo aplikasi akan menjadi pudar dan ada tanda seperti berikut ini.

Memperbaiki Aplikasi Error Damage Tidak bisa dibuka Setelah Update macOS Sierra

Jika ada aplikasi yang logonya menjadi seperti itu, coba kamu buka aplikasinya. Kamu akan mendapati aplikasi error ” You can’t use this version of the application “Application” with this version of macOS “.

Memperbaiki Aplikasi Error Damage Tidak bisa dibuka Setelah Update macOS Sierra

Beberapa pesan error adalah seperti berikut ” “App” is damaged and can’t be opened. Delete “app” and download it again from the App Store

Memperbaiki Aplikasi Error Damage Tidak bisa dibuka Setelah Update macOS Sierra

Bagaimana cara memperbaiki aplikasi error atau aplikasi damage di macOS Sierra?

Satu-satunya cara terbaik yang bisa kamu coba adalah dengan download versi terbaru. Versi terbaru adalah versi yang sudah disesuaikan dengan penggunaan sistem operasi macOS Sierra terbaru. Jadi tunggu saja sampai pihak pengembang atau developer aplikasi merilis aplikasi dengan versi baru yang kompatibel dengan macOS Sierra.

Jika masih belum menemukan cara untuk memperbaikinya, kamu bisa menghapus dulu aplikasi tersebut dan coba reinstall. Kamu juga bisa menggunakan aplikasi alternatif terlebih dahulu dan menunggu update dari pihak developer.

Bagaimana, apakah kamu punya solusi lain? Yuk share pengalamanmu tentang aplikasi error, aplikasi damage, dan aplikasi yang tidak bisa dibuka di macOS Sierra.

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation