Terlepas dari semua kelebihan dari AirPods, Apple kini menghadapi tuntutan karena produk TWS tersebut. AirPods Pro diduga memecahkan gendang telinga bocah laki-laki berusia 12 tahun di Amerika Serikat.
Pecahnya gendang telinga seorang anak berinisal BG tersebut tidak disebabkan karena mendengarkan musik yang keras atau terlalu lama, tetapi karena mendengar Amber Alert dari AirPods Pro miliknya.
Ketika dikenakan, AirPods Pro tersebut sebenarnya disetel pada volume rendah tetapi notifikasi Amber Alert tiba-tiba menyala dengan sangat keras tanpa alasan yang jelas.
BG menderita pusing, vertigo, tinitus, mual, dan gangguan pendengaran permanen di telinga kanannya. Dirinya juga harus memakai alat bantu dengar untuk berkomunikasi.
Apple dituduh memproduksi AirPods cacat yang tidak mampu mengurangi volume peringatan atau menyamakan volume peringatan, dan Apple diklaim mengetahui hal tersebut.
Gugatan tersebut mengklaim bahwa Apple telah mengetahui dugaan cacat desain tersebut dan menuntut ganti rugi untuk BG dan orang tuanya yang menderita tekanan emosional yang serius karena insiden AirPods Pro tersebut.
via MacRumors