Sudah bukan rahasia lagi jika Apple sedikit demi sedikit mengubah iOS di iPad menjadi semakin unik dan semakin mirip dengan macOS. Langkah pertama sudah mereka lakukan di tahun 2019 dengan mengubah iOS di iPad menjadi iPadOS.
Setelah itu, beragam fiturnya semakin unik saja. Mulai dari SideCar, Universal Control, multitasking yang baru, dan lain sebagainya. Kini Apple dikabarkan ingin membuat iPadOS semakin mirip macOS.
Apple dikabarkan akan bisa membuat tampilan iPadOS menjadi seperti macOS dengan beragam aplikasi ditampilkan dalam tampilan jendela dan mendukung multitasking layaknya di desktop Mac.
Informasi ini dapatkan dari sebuah dokumen paten baru dari Apple. Di dalam dokumen tersebut menunjukan bahwap engguna dapat mengubah tampilan UI menjadi seperti macOS.
Namun ada syarat yang harus dipenuhi agar tampilan iPadOS bisa berubah menjadi mirip macOS. Syaratnya adalah pengguna harus memasangkan keyboard eksternal dan mouse/trackpad ke iPad.
Proses pergantian tampilan akan terjadi secara otomatis setelah pengguna memasangkan keyboard eksternal ke perangkat iPad. Sehingga pengguna tak perlu melakukan pengaturan apapun.
via MacRumors