Apple Rilis macOS 12.3 Beta 1 ke Para Pengembang, Hadirkan Universal Control

Fitur Universal Control Kini Diberi Label ‘Beta’ Menjelang Perilisan macOS Monterey

Universal Control akhirnya resmi dirilis ke macOS 12.3 Beta 1 yang sudah hadir untuk para pengembang yang terdaftar di program Apple Developer Program sejak hari ini.

Fitur ini membuat pengguna bisa menggunakan iPad dan Mac secara bersamaan dan saling terhubung secara nirkabel. Seolah-olah pengguna menghubungkan iPad dan Mac dengan kabel.

Namun kamu harus sabar karena fitur ini masih dalam tahap Beta dan baru tersedia untuk para pengembang yang terdaftar di program Apple Developer Program.

Selain Universal Control, sepertinya Apple hanya fokus pada perbaikan bug dan peningkatan sistem saja. Setidaknya Universal Control adalah fitur unggulan yang dijanjikan akan hadir dalam beberapa bulan ke depan, dan kini sudah dirilis versi Betanya.

Bagaimana? Kamu sudah tak sabar mencoba Universal Control?

via MacRumors

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation