Intel resmi memperkenalkan Intel Core i9 generasi ke-12. Skor benchmark dari Intel Alder Lake ini dikabarkan lebih tinggi dari M1 Max. Apakah ini bukti bahwa Intel lebih baik?
Sekilas memang benar, performa CPU dari Intel Core i9 terbaru tersebut lebih cepat dari M1 Max. Namun hal ini tidak akan membuat Apple beralih lagi menggunakan prosesor Intel.
Fokus utama Apple adalah membuat chip sesuai dengan kebutuhannya. Performa tinggi dari Apple silicon juga harus memperhatikan banyak variabel lain secara keseluruhan.
Misalnya saja yang paling jelas adalah Power-per-Watt. Apple ingin Apple silicon bisa memberikan performa terbaik dengan konsumsi daya listrik seminimal mungkin.
Meskipun Intel Core i9 terbaru punya skor benchmark lebih tinggi dari M1 Max, namun perbedannya tidak terlalu signifikan. Tidak lebih dari 10%. Namun perbedaan dalam hal Power-per-Watt sangat tinggi. M1 Max jauh lebih unggul.
Kedua adalah custom technology. Apple silicon punya Neural Engine, Unified Memory, hingga dedicated ProRes Encoder dan Decoder. Banyak proses ditangani oleh teknologi kustom Apple ini alih-alih menggunakan CPU utama.
Ini membuat beragam aktivitas seperti editing video kelas atas bisa ditangani dengan cepat dan lancar, bahkan dengan menggunakan daya listrik seefisien mungkin.
Lagi pula, M1 Max pada dasarnya masih berbasis M1. Chip M1 ini masih merupakan generasi pertama dari Apple Silicon untuk Mac. Masih banyak ruang untuk perbaikan di generasi kedua dan ketiga dalam beberapa tahun ke depan.
Sebagai konsumen, tentu ini akan sangat menarik. Bisa melihat persaingan prosesor komputer yang semakin seru berkat Apple silicon. Dan harus diakui, tanpa Apple silicon persaingan prosesor komputer masih akan sangat membosankan.
via Macrumors