Microsoft xCloud Sudah Tersedia Untuk iPhone dan iPad

Microsoft xCloud dan Xbox Game Pass Tak Hadir di App Store

Layanan Microsoft xCloud akhirnya resmi hadir di iPhone dan iPad. Layanan ini adalah layanan game online yang disediakan oleh Microsoft agar para pelanggannya bisa menikmati berbagai game secara online.

Layanan ini memungkinkan penggunanya tidak perlu install game di perangkat milik pengguna. Alhasil, layanan ini pada dasarnya bisa digunakan di berbagai macam perangkat apapun.

Hanya saja, tak mengizinkan aplikasi xCloud ini hadir di App Store. Namun jangan khawatir karena para pengguna iPhone dan iPad bisa mengaksesnya secara langsung dari web browser.

Pengguna iPhone dan iPad bisa menggunakan Safari maupun web browser pihak ketiga seperti Microsoft Edge, atau Google Chrome. Setidaknya akan ada sekitar 300 game di xCloud gaming yang dapat dimainkan di iOS dan iPadOS via browser.

Bagaimana? Sudah tak sabar ingin mencoba?

via The Verge

Aji

Hampir Fanboy | Follow @MacPoin_ID di Twitter yah :* | Masih Single #kode

Post navigation