Inilah Perbedaan Calling dan Ringing di WhatsApp

WhatsApp merupakan salah satu aplikasi pesan yang basis pengguna yang cukup besar, baik pada Android atau iOS. Selain bisa mengirim pesan satu sama lain, pengguna juga bisa menghubungi seseorang dengan melalui VoIP yang hanya membutuhkan koneksi Internet. Tentunya jelas WhatsApp lebih unggul dibanding metode telepon konvensional yang membutuhkan pulsa.

Saat ingin menghubungi seseorang, WhatsApp memberikan status antara Calling dan Ringing. Keduanya tidak sama karena mengindikasikan hal yang beda-beda.

Jika kamu bingung tentang perbedaan antara Calling dan Ringing saat menelepon seseorang, maka kamu bisa simak artikel berikut.

Calling

Saat kamu menelepon seseorang dan mendapatkan status Calling (memanggil), itu artinya orang yang kamu ingin hubungi sedang tidak terhubung dengan koneksi Internet atau diluar jangkauan.

Ada beberapa kemungkinan, bisa jadi karena orang yang kamu hubungi sedang berada di daerah yang jaringan Internet-nya kurang bagus, atau sedang menggunakan mode pesawat.

Ringing

Sementara jika mendapati status Ringing (berdering), artinya orang yang kamu ingin hubungin sedang terhubung dengan koneksi Internet.

Itu dia berbedaan dari status Calling dan Ringing di WhatsApp. Semoga kamu tidak binging lagi setelah membaca penjelasan diatas.

Aditya Rizky

Pengguna aktif iPhone 11 Pro. Not a fanboy.

Post navigation