App Tracking Transparency adalah fitur yang memungkinkan aplikasi untuk meminta izin pengguna sebelum memulai proses tracking. Fitur ini sudah mulai diwajibkan di iOS 14.5 yang dirilis kemarin.
Tak ayal hal ini membuat banyak perusahaan melakukan protes. Yang paling terkenal tentu saja Facebook. Ya, Facebook termasuk salah satu perusahaan yang pendapatan utamanya dari iklan.
Kini ada 9 perusahaan asal Jerman yang melakukan protes terhadap fitur App Tracking Transparency. 9 asosiasi perusahaan ini bergerak di bidang media ,teknologi, dan periklanan.
Menurut mereka, pendapatan iklan merkea turun hingga 60% karena kebijakan App Tracking Transparency. Mereka juga mengklaim bahwa App Tracking Transparency mempersulit pihak ketiga untuk mengumpulkan data untuk periklanan.
Asosiasi perusahaan Jerman tersebut juga menuduh Apple melakukan pelanggaran karena menerapkan perubahan pengaturan privasi iPhone yang merugikan pasar iklan mereka.
Masih belum ada komentar resmi dari Apple. Kira-kira bagaimana kisah selanjutnya?
via Apple Insider