
Apple resmi merilis iPhone 12 ke pasaran. Selain merilis iPhone 12, Apple juga merilis beragam aksesoris untuk iPhone 12. Salah satunya adalah case khusus untuk iPhone 12.
Case iPhone 12 ini tentu saja case dengan model yang baru karena iPhone 12 mengusung desain baru yang berbeda dari iPhone generasi sebelumnya. Ya, case iPhone generasi sebelumnya tak bisa dipakai di iPhone 12.
Namun beberapa case untuk iPhone 12 ini ternyata mengalami cacat produksi. Bagian yang mengalami cacat produksi tersebut adalah bagian bawah, tepatnya pada bagian lubang speaker.
Ya, case iPhone 12 ada yang tidak punya lubang speaker. Dengan demikian, suara yang keluar dari speaker akan tertutup oleh case. Tentu saja suara yang dihasilkan tidak akan maksimal.
Para pembeli case ini harusnya akan memperoleh case pengganti dari Apple dalam waktu dekat. Semoga masalah ini segera ditangani dan diatasi oleh Apple.
via MacRumors
⚡️ 3 JUTAAN! 7 Alasan Kenapa Beli OPPO A76 (Review)
SUBSCRIBE CHANNEL KEPOIN TEKNO
NB: Subscribe channel Kepoin Tekno agar tidak ketinggalan berbagai info menarik dan bermanfaat seputar teknologi, setiap hari.
Hai tweeps, silahkan mention jika punya mslh, pertanyaan, atau sekedar ingin ngobrol2 seputar iPhone, Mac, iPad, dsb. Kami siap membantu ^^
— MacPoin (@MacPoin_ID) August 19, 2016